Bayi Tanpa Identitas Ditemukan di Depan Puskesmas Mawasangka, Polisi Selidiki

Berita, Daerah250 Dilihat

Buton Tengah, katasultra.id – Warga Kecamatan Mawasangka, Kabupaten Buton Tengah, dikejutkan dengan penemuan bayi laki-laki tanpa identitas diperkirakan berusia 3 bulan di depan UPTD Puskesmas Mawasangka, Sabtu (8/3/2025) malam sekitar pukul 20.10 WITA. Bayi tersebut ditemukan dalam kondisi mengenakan baju lengan panjang berwarna hijau oleh dua warga yang hendak berobat, sebelum akhirnya dibawa ke dalam puskesmas untuk mendapat pertolongan.

Menurut Kasi Humas Polres Buton Tengah, IPTU Thamrin, bayi tersebut pertama kali ditemukan oleh seorang warga yang dikenali sebagai Saksi S bersama istrinya. Saat hendak berobat, mereka mendengar suara tangisan yang awalnya dikira berasal dari kucing. Setelah mencari sumber suara, pasangan itu terkejut menemukan bayi terbaring di pinggir jalan depan puskesmas.

“Saksi S dan istrinya langsung panik dan meminta bantuan pria yang kebetulan lewat untuk mengangkat bayi tersebut ke ruang kebidanan. Pegawai puskesmas lalu menghubungi Polsek Mawasangka,” jelas Thamrin.

Kapolsek Mawasangka, IPTU Muhammad Rusdi, S.Ap, beserta personel segera menuju lokasi untuk melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) dan mengumpulkan keterangan warga. Kapolres Buton Tengah, AKBP Wahyu Adi Waluyo, S.I.K., menegaskan bahwa tim Sat Reskrim tengah menyelidiki kasus ini secara intensif untuk mengungkap identitas orang tua atau pihak yang menelantarkan bayi.

“Kami berharap masyarakat yang memiliki informasi terkait bayi ini segera melapor ke polisi. Kerja sama semua pihak sangat dibutuhkan,” imbau Thamrin.

Bayi tersebut saat ini berada dalam perawatan sementara pegawai UPTD Puskesmas Mawasangka. Kejadian ini memicu kehebohan di kalangan warga dan viral di media sosial, dengan banyak netizen mengutuk tindakan penelantaran serta mendesak aparat untuk mengusut tuntas kasus ini.

Pihak kepolisian masih mendalami sejumlah saksi dan bukti untuk melacak jejak orang tua bayi. Masyarakat diimbau tetap tenang dan tidak menyebarkan informasi yang belum diverifikasi.

Editor: Tim Redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *