Bupati Muna Barat Perintahkan Percepatan Layanan KTP

Muna Barat, KATASULTRA.ID – Bupati Muna Barat, La Ode Darwin, mengambil langkah tegas menyikapi keluhan masyarakat terkait lambannya proses pencetakan Kartu Tanda Penduduk (KTP) di wilayahnya. Kunjungan langsung ke Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) dilakukan Bupati pada Kamis (20/3/2025) untuk memastikan perbaikan layanan segera dioptimalkan.

Keluhan masyarakat telah berlangsung sekitar tiga bulan akibat gangguan server yang menghentikan operasional pencetakan KTP. Darwin menegaskan, kedatangannya ke Disdukcapil bertujuan memberikan arahan konkret kepada jajaran dinas agar meningkatkan kualitas pelayanan, khususnya dalam mengatasi kendala teknis yang menghambat proses administrasi kependudukan.

“Saya menerima banyak laporan warga tentang keterlambatan ini. Ini tidak boleh dibiarkan. Saya minta Disdukcapil segera menata ulang sistem layanan dan memperbaiki fasilitas pendukung,” tegas Darwin usai meninjau ruangan pelayanan.

Dalam diskusi dengan staf Disdukcapil, terungkap bahwa masalah utama terletak pada server yang mengalami gangguan, perangkat usang, serta jaringan yang tidak stabil. Bupati langsung menginstruksikan pengadaan server baru yang ditargetkan selesai pasca-Lebaran Idul Fitri 2025. Sementara itu, perbaikan server sementara masih dilakukan di Buton Tengah.

Tak hanya itu, Darwin juga memerintahkan penataan ruang pelayanan yang dinilai kurang nyaman bagi masyarakat. “Penambahan kipas angin, perbaikan meja-kursi, dan penataan ruang harus segera dilakukan. Masyarakat berhak mendapat pelayanan yang cepat dan nyaman,” tambahnya.

Disinggung soal kendala jaringan, Bupati menyatakan akan berkoordinasi dengan pihak terkait untuk memperkuat infrastruktur TI, khususnya pada sistem pencetakan KTP. Namun, ia menegaskan bahwa layanan lain seperti Kartu Keluarga dan legalisasi ijazah tetap berjalan normal tanpa hambatan.

Upaya ini diharapkan menjadi solusi jangka pendek dan panjang guna memulihkan kepercayaan masyarakat serta meningkatkan efisiensi layanan publik di Muna Barat.

Redaksi: Katasultra.id

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *